News
Fitur baru telah di tambahkan yaitu "Chat", dimana anda bisa berinteraksi langsung dengan pengunjung.
Sementara untuk display yang lebih baik saya sarankan menggunakan resolusi 1366 x 768 pada setingan desktop windows anda.
untuk ketidaknyamanan ini akan segera kami perbaiki.

Terimakasih
OK
Tutup

16 Jan 2014

»

Brownies Cokelat
Brownies Cokelat, key paling suka sama kue yang satu ini...
Paling seneng deh kalu dah bikin Brownies Cokelat, laris manis di santap sama anaku kaila...
Ok deh bunsay, mama key mau berbagi resep Brownies Cokelat. Cekidot.....




Bahan-bahan :


  • 300 Gram Gula Halus
  • 200 Gram Mentega
  • 200 Gram Tepung Terigu
  • 6 Biji Telur Ayam
  • 1/2 Sendok Teh Baking Powder
  • 50 Gram Coklat Bubuk
  • 150 Gram Coklat Blok, Dicairkan
  • Pasta Coklat
  • Garam Secukupnya
  • Emulsifier 1 Sendok Teh
  • Susu Kental Manis (SKM) 75 ml
  • Minyak Goreng 175 ml
  • Dark Cooking Cokelat 100 Gram



Cara Membuat :


  • Kocok campuran telur gula, emulsifier, garam dan pasta coklat hingga mengembang dan agak kaku kurang lebih 15 Menit
  • Masukkan campuran tepung terigu dan cokelat bubuk. Aduk perlahan lahan sampai merata.
  • Masukkan lagi campuran minyak, coklat dan bahan lainnya yang sudah dicairkan, aduk sampai rata.
  • Sisihkan sepertiga bagian adonan, beri susu kental manis, aduk rata.
  • Bagi 2 adonan tanpa susu kental manis, bagian 1 kukus selama 10 menit, tambahkan adonan dengan SKM selama 10 menit, terakhir masukkan adonan sisa tanpa SKM, lanjutkan mengukus selama kira kira 20 menit. Kemudian Angkat..

hmm.. yummie nyam..nyam..nyam...
Pantas yah key suka banget, enak bun...

lalala




Tips Membuat Kue Brownies Coklat Kukus :

  • Sebisa mungkin adonan telur, gula, dan emulsifier di kocok sampai benar-benar kaku
  • Kukusan harus benar-benar panas sebelum memasukan adonan
  • Jangan lupa untuk membungkus tutup kukusan dengan kain bersih, agar uap dari kukusan terserap kain dan tidak menetes membasahi kue yang sedang di kukus.
  • Sebaiknya menggunakan api sedang, karena jika api yang terlalu besar menyebabkan permukaan brownies menjadi bergelombang dan berlubang.



Author

Written by Unknown

Bunda satu anak, diam di rumah tapi punya penghasilan. Hebat yah eike... mau..mau..mau... Contact: 081927050708 (Call/SMS/WhatsApp)

© 2014 Rumah Cantik Key All rights resevered | Designed by Templateism